SemutAspal

Profil & Informasi tentang Negara Mozambik [Lengkap]

NamaMozambik
Nama resmiRepublik Mozambik
República de Moçambique (Portugis)
Ibu kotaMaputo
Semboyan-
Lagu kebangsaanPátria Amada
(Portugis: Tanah Air Tercinta
Bentuk PemerintahanRepublik Semi-Presidensial
Sistem PemerintahanSemi-Presidensial
Kemerdekaan25 Juni 1975
Kepala NegaraPresiden
Kepala PemerintahanPerdana Menteri
Badan LegislatifMajelis Republik
Bahasa NasionalPortugis
AgamaKristen
Islam
Katolik
Baha'i
Mata UangMetical Mozambik (MZN)
Zona WaktuWaktu Afrika Tengah (UTC+2)
Kode Telepon+258
Domain.mz
Situs ResmiSitus Pemerintah
Jumlah Penduduk30.098.197 (estimasi Juli 2020)

Profil Negara Mozambik

Republik Mozambik adalah sebuah negara berdaulat di kawasan Afrika Selatan. Negara ini merupakan anggota Komunitas

Negara-Negara Berbahasa Portugis dan Persemakmuran Bangsa-Bangsa. Ibu kota sekaligus kota terbesar negara ini adalah Maputo yang terletak di ujung selatan negara itu.

Batas-batas wilayah Mozambik:

Mozambik memiliki bendera dengan bentuk dan tampilan seperti berikut.

Bendera identitas negara Mozambik
Bendera Mozambik

Pembagian Administratif

Negara ini dibagi menjadi sepuluh provinsi dan satu ibu kota dengan status provinsi. Provinsi dibagi menjadi 129 distrik. Distrik dibagi lagi dalam 405 pos administrasi dan kemudian ke lokalitas.

Pos administratif adalah subdivisi utama distrik. Sebutan ini digunakan selama masa kolonial, dihapuskan setelah kemerdekaan dan digantikan oleh lokalitas. Namun, itu dipakai kembali pada tahun 1986.

Pos administratif dikepalai oleh sekretaris, yang sebelum kemerdekaan dipanggil kepala pos. Lokalitas juga dipimpin oleh sekretaris.

Negara ini terbagi menjadi 11 provinsi:

  1. Niassa
  2. Cabo Delgado
  3. Nampula
  4. Tete
  5. Zambezia
  6. Manica
  7. Sofala
  8. Gaza
  9. Inhambane
  10. Maputo (kota)
  11. Maputo
Lambang negara Mozambik
Lambang negara Mozambik

Geografi

Luas wilayah Mozambik adalah 801.537 km², menjadikannya negara terluas ke-36 dunia. Ukurannya sebanding dengan Turki.

Letak geografis negara ini adalah di pantai tenggara Afrika. Letak astronomis negara Mozambik adalah di antara 10°LS hingga 27°LS dan 30°BT hingga 41°BT.

Negara ini terbagi menjadi dua wilayah topografi karena Sungai Zambezi. Negara ini dialiri oleh lima sungai utama dan beberapa sungai kecil dengan sungai terbesar dan terpenting adalah Zambezi.

Negara ini memiliki bagian di empat danau yakni Danau Malawi, Danau Chiuta, Danau Cahora Bassa, dan Danau Shirwa. Kota-kota besar di negara ini adalah Maputo, Beira, Nampula, Tete, Quelimane, Chimoio, Pemba, Inhambane, Xai-Xai, dan Lichinga.

Bahasa

Bahasa Portugis adalah bahasa resmi dan paling banyak dituturkan secara nasional. Setidaknya, 50,3% populasi berbicara menggunakan bahasa Portugis terutama mereka yang tinggal di perkotaan.

Orang Arab, Cina, dan India banyak yang bisa berbicara bahasa Portugis dan beberapa bahasa Hindi.

Agama

Sensus tahun 2007 menunjukkan bahwa orang Kristen di negara ini terdiri dari 56,1% populasi dan Muslim terdiri dari 17,9% populasi. 7,3% populasi memegang keyakinan lain, terutama animisme, dan 18,7% ateis.

Sebuah survei yang dilakukan oleh Program Demografi dan Survei Kesehatan pada tahun 2015 menunjukkan bahwa jumlah orang Katolik telah bertambah menjadi 30,5% populasi, umat Islam 19,3%, dan berbagai denominasi Protestan 44%.

Baha’i hadir di negara ini sejak 1950-an tetapi tidak secara terbuka mengidentifikasi dirinya pada tahun-tahun itu karena pengaruh kuat dari Gereja Katolik. Ada sekitar 3.000 orang yang menyatakan diri sebagai orang Baha’i di negara ini pada tahun 2010.


Dapatkan berita terbaru! Ikuti kami di Google News dan dapatkan kabar terupdate langsung di genggaman.

Promo garansi Shopee
Yosua Herbi
Herbi adalah seorang Web Developer asal Jawa Tengah. Pada tahun 2019, dia menyelesaikan program studi D-3 Manajemen Informatika.
Logo SemutAspal