SemutAspal

Profil Negara Selandia Baru / New Zealand

Profil negara Selandia Baru / New Zealand
Profil negara Selandia Baru / New Zealand
NamaSelandia Baru
Nama resmiSelandia Baru
New Zealand (Inggris)
Aotearoa (Maori)
Ibu kotaWellington
Semboyan-
Lagu kebangsaanGod Defend New Zealand
Bentuk PemerintahanMonarki konstitusional
Sistem PemerintahanKonstitusional
KemerdekaanPembentukan pemerintahan: 7 Mei 1856
Dominion: 26 September 1907
Adopsi Statuta Westminster: 11 Desember 1931
Kepala NegaraRaja
Kepala PemerintahanPerdana Menteri
Badan LegislatifParliament
Bahasa NasionalInggris dan Maori
AgamaKristen
Hindu
Buddha
Islam
Mata UangDollar Selandia Baru (NZ$) (NZD)
Zona WaktuWaktu Standar Selandia Baru (NZST) (UTC+12)
Musim panas (DST): Waktu Musim Panas Selandia Baru (NZDT) (UTC+13)
Kode Telepon+64
Domain.nz
Situs ResmiSitus resmi pemerintah Selandia Baru
Jumlah Penduduk4.925.477 (estimasi Juli 2020)

Profil Negara Selandia Baru

New Zealand atau Selandia Baru adalah sebuah negara kepulauan yang berdaulat di barat daya Samudra Pasifik. Selandia Baru berada sekitar 1.500 km di tenggara Australia dan kira-kira 1.000 km di selatan negara-negara kepulauan Pasifik yakni Kaledonia Baru, Fiji, dan Tonga.

Negara ini memiliki dua pulau besar (Pulau Utara dan Pulau Selatan) dan beberapa pulau lainnya yang lebih kecil. Karena letaknya, New Zealand merupakan kepulauan terakhir yang dihuni manusia. Ibu kota New Zealand adalah Wellington.

Batas-batas wilayah Selandia Baru:

Letak New Zealand
Letak New Zealand (Connormah, CC BY-SA 3.0, via Wikimedia Commons)

Selandia Baru memiliki bendera dengan bentuk dan tampilan seperti berikut.

Bendera identitas negara New Zealand
Bendera Selandia Baru

Pembagian Administratif

Pemukim Eropa awal membagi New Zealand menjadi provinsi dengan otonomi. Karena tekanan keuangan dan keinginan mengkonsolidasikan perkeretaapian, pendidikan, penjualan tanah, dan kebijakan lain, pemerintahan menjadi terpusat dan provinsi dihapuskan pada tahun 1876.

Promo garansi Shopee

New Zealand adalah salah satu dari 16 commonwealth realm yang terdiri dari Selandia Baru, Tokelau, Dependensi Ross, Kepulauan Cook, dan Niue. Kepulauan Cook dan Niue adalah negara mandiri dalam asosiasi bebas bersama New Zealand. Parlemen tidak dapat mengesahkan legislasi untuk negara itu.

Dengan persetujuan negara terkait, New Zealand dapat mengambil tindakan untuk urusan luar negeri dan pertahanan. Tokelau adalah teritorial yang tidak mandiri dan menggunakan bendera serta lagu kebangsaan New Zealand tetapi dikelola oleh suatu dewan yang terdiri dari tiga tetua.

Dependensi Ross adalah klaim teritorial New Zealand di Antartika, tempat fasilitas penelitian Scott Base milik negara itu.

Undang-undang kewarganegaraan terdahulu memandang warga negara setara sehingga orang yang dilahirkan di New Zealand, Kepulauan Cook, Niue, Tokelau, dan Dependensi Ross sebelum tahun 2006 dianggap sebagai warga negara New Zealand.

Persyaratan tambahan berlaku untuk mereka yang lahir pada tahun 2006 atau setelahnya.

Lambang negara Selandia Baru
Lambang negara Selandia Baru

Geografi

Negara ini terletak di Benua Australia. Luas Selandia Baru adalah 268.021 km². Pulau Utara dan Pulau Selatan dipisahkan oleh Selat Cook yang selebar 22 kilometer di celah tersempitnya.

Di samping Pulau Utara dan Pulau Selatan, lima pulau terbesar yang telah dihuni adalah Pulau Stewart, Pulau Chatham, Pulau Great Barrier, Pulau d’Urville, dan Pulau Waiheke.

Letak astronomis Selandia Baru adalah di antara 29°LS hingga 53°LS dan 165°BT hingga 176°BT. Batas wilayah New Zealand sebelah selatan adalah Lautan Antartika, sebelah barat adalah Australia, bagian timur terdapat Samudra Pasifik, dan sebelah utara ada Fiji dan Tonga.

Demografi

Menurut sensus tahun 2006, 67,6% populasi adalah keturunan Eropa dan 14,6% etnis Māori. Demonim untuk warga negara ini dalam bahasa Inggris adalah New Zealander.

Kelompok etnik utama lainnya adalah bangsa Asia (9,2%) dan bangsa Pasifik (6,9%), sedangkan 11,1% mengaku sebagai “Orang Selandia Baru” (atau serupa dengan itu), dan 1 persen mengaku beretnis lain.

Bahasa

Mayoritas bahasa di New Zealand adalah bahasa Inggris, dipertuturkan oleh 98% populasi. Bahasa resmi New Zealand adalah bahasa Inggris dan Maori. Bahasa Inggris Selandia Baru serupa dengan bahasa Inggris Australia dan aksennya cukup unik bagi penutur di utara.

Agama

Meski masyarakatnya sekuler, mayoritas penduduk di negara ini beragama Kristen. Menurut Sensus 2006, 55,6% populasi mengaku beragama Kristen, sementara 34,7% lainnya mengaku ateis, dan kira-kira 4% sisanya menganut agama lain.

Denominasi Kristen terbesar di New Zealand adalah Anglikan, Katolik Roma, Presbiterian, lalu Metodisme.

Kristen di New Zealand termasuk juga jemaat Gereja Pentakosta, Baptis, Mormon, dan Gereja Ratana di Selandia Baru yang diikuti oleh banyak orang Maori. Menurut gambaran sensus, agama minoritas signifikan di New Zealand adalah Hindu, Buddha, dan Islam


Dapatkan berita terbaru! Ikuti kami di Google News dan dapatkan kabar terupdate langsung di genggaman.

Promo garansi Shopee
Yosua Herbi
Herbi adalah seorang Web Developer asal Jawa Tengah lulusan D-3 Manajemen Informatika. Memiliki pengalaman dan kecintaan di bidang geopolitik, keuangan, pemrograman, digital marketing, dan sosial.