SemutAspal

Cara Mengaktifkan DNS Pribadi di HP Android

Cara mengaktifkan DNS pribadi
Pengertian DNS pribadi

Bagaimana cara mengaktifkan DNS pribadi di Android? Simak pembahasan ini untuk mengetahuinya. Hal yang pertama agar pertanyaan kamu terjawab adalah ketahui terlebih dahulu sistem operasi HP Android yang kamu miliki.

Sebab terdapat dua cara yang berbeda untuk mengaktifkan DNS pribadi pada HP Android, yaitu untuk OS Android 9 ke atas dan OS Android di bawah 8. Sebelum masuk ke cara yang akan diterapkan, ada baiknya kamu mengetahui apa itu DNS.

Pengertian DNS

Apa itu DNS pribadi? Domain Name System atau DNS adalah sistem penghubung antara URL dan IP address. Ketika mengakses website, pengguna sebenarnya harus mengetikkan alamat IP dari website itu.

Agar lebih praktis, kita membutuhkan DNS agar tidak perlu memasukkan alamat IP secara lengkap dengan cara manual. Dengan bantuan DNS ini, kamu cukup mengingat nama dari domain website yang akan dibuka, kemudian masukkan ke kolom URL dari web browser.

Fungsi dari DNS

Agar semakin memahami mengenai DNS, simak beberapa fungsi DNS pribadi berikut ini:

Promo garansi Shopee
  1. Meminta info alamat IP dari website berdasarkan nama dari domain yang digunakan.
  2. Meminta info URL dari website berdasarkan alamat IP yang hendak dimasukkan.
  3. Mencari alamat yang tepat guna mengirimkan email.
  4. Memblokir iklan yang dirasa kurang penting. Kita sering menemukan iklan yang mengganggu ketika mengakses suatu website. Dengan pengaturan DNS ini, kamu akan lebih terhindar dari iklan yang tidak penting.
  5. Membuka situs yang diblokir tanpa perlu menggunakan VPN. Namun fungsi yang satu ini jangan disalahgunakan untuk mengakses website terlarang karena website yang diblokir terkadang memang berbahaya.

Cara Mengaktifkan DNS Pribadi pada Android 9 ke Atas

Cara setting DNS di Android
Cara setting DNS Android

Kebanyakan pengguna Android belum mengetahui bagaimana cara melakukan setting DNS pribadi. Fitur tersebut sangat jarang digunakan para pengguna HP Android. Padahal fungsi fitur tersebut sangatlah penting untuk meningkatkan keamanan dalam mengakses internet.

Setelah mengetahui mengenai pengertian dan juga fungsi dari DNS, sekarang saatnya kamu mengetahui cara mengaktifkan DNS pribadi pada OS Android 9 ke atas. Cara yang digunakan bisa dikatakan cukup mudah, simak penjelasan berikut ini:

  1. Buka pengaturan HP Androidmu dan masuklah pada pengaturan Internet dan Jaringan.
  2. Pilihlah DNS pribadi kemudian akan ada pop-up dilayar.
  3. Pilihlah “Hostname penyedia DNS Pribadi”, kemudian isi kolom yang kosong dengan Hostname yang ingin kamu gunakan.
  4. Apabila telah mengisinya, pilih simpan dan DNS pun akan aktif terpasang.

Kamu bisa mengganti DNS pribadi ini semaumu dengan cara yang sama.

Cara Mengaktifkan DNS Pribadi pada Android 8 ke Bawah

Jika OS dari HP Android kamu adalah versi 8 ke bawah, maka cara yang digunakan akan berbeda. Kamu harus melakukan langkah lain karena pada OS ini DNS masih belum ada. Namun, bagi kamu yang terhubung pada jaringan WiFi bisa mengubah sendiri menjadi DNS pribadi.

Caranya adalah saat terhubung dengan WiFi, ubahlah IP dari DHCP ke IP statis, kemudian masukkan DNS melalui menu.

Kamu perlu mengetahui lebih dulu alamat IP serta gateway SSID WiFi yang akan dihubungkan guna membukanya. Untuk melakukannya, kamu bisa menggunakan aplikasi khusus seperti aplikasi 1.1.1.1 atau DNS Changer.

Jadi, apa itu DNS pribadi Android? Pengertian DNS pribadi adalah sebuah fitur untuk melindungi privasi pengguna ketika mengakses berbagai situs di internet. Demikian pembahasan mengenai cara mengaktifkan DNS pribadi pada HP Android. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.


Dapatkan berita terbaru! Ikuti kami di Google News dan dapatkan kabar terupdate langsung di genggaman.

Promo garansi Shopee
Yosua Herbi
Herbi adalah seorang Web Developer asal Jawa Tengah lulusan D-3 Manajemen Informatika. Memiliki pengalaman dan kecintaan di bidang geopolitik, keuangan, pemrograman, digital marketing, dan sosial.