![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 1 Profil biodata negara Vatikan](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/profil-vatikan.jpg)
Profil negara Vatikan.
Nama | Vatikan |
---|---|
Nama resmi | Negara Kota Vatikan |
Stato della Città del Vaticano (Italia) | |
Status Civitatis Vaticanae (Latin) | |
Ibu kota | Kota Vatikan |
Semboyan | - |
Lagu kebangsaan | Inno e Marcia Pontificale |
(Italia: "Lagu Kepausan dan Pawai") | |
Bentuk Pemerintahan | Teokrasi eklesiastik |
Sistem Pemerintahan | Teokrasi |
Kemerdekaan | 11 Februari 1929 |
Kepala Negara | Paus |
Kepala Pemerintahan | Presiden Komisi Kepausan |
Badan Legislatif | Pontifical Commission |
Bahasa Nasional | Italia dan Latin |
Agama | Katolik |
Mata Uang | Euro (€) (EUR) |
Zona Waktu | Waktu Eropa Tengah (CET) (UTC+1) |
Musim panas (DST) UTC+2 (Waktu Musim Panas Eropa Tengah (CEST)) | |
Kode Telepon | +379 |
Domain | .va |
Situs Resmi | https://www.vaticanstate.va/it/ |
Negara Kota Vatikan adalah sebuah negara kota yang dikelilingi Kota Roma, Italia. Luas wilayah negara Vatikan adalah 44 hektar dan populasinya sebanyak 842 jiwa, Vatikan adalah negara berdaulat terkecil di dunia, baik secara wilayah maupun populasi.
Batas-batas wilayah Vatikan:
- Utara: Italia,
- Selatan: Italia,
- Barat: Italia,
- Timur: Italia.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 2 Letak negara Vatikan](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/letak-vatikan.png)
Vatikan memiliki bendera dengan bentuk dan tampilan seperti berikut.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 3 Bendera identitas negara Vatikan](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/bendera-vatikan.png)
Sejarah
Nama Kota Vatikan pertama kali digunakan dalam Perjanjian Lateran yang ditandatangani pada 11 Februari 1929. Kata tersebut diambil dari Bukit Vatikan, letak geografis negara ini. Negara ini berada di bawah pemerintahan Tahta Suci.
Nama resmi negara ini dalam bahasa Italia adalah Città del Vaticano atau lebih formal Stato della Città del Vaticano yang berarti “Negara Kota Vatikan”. Negara ini berada di Benua Eropa.
Meskipun Tahta Suci dan Gereja Katolik Roma menggunakan bahasa Latin dalam dokumen resmi, Kota Vatikan menggunakan bahasa Italia. Nama Vatikan dalam bahasa Latin adalah Status Civitatis Vaticanæ yang digunakan dalam dokumen resmi oleh Gereja, Kepausan, dan Tahta Suci.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 4 Peta Kota Vatikan](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/Vatican_City_map.png)
Wilayah
Wilayah kota juga mencakup bagian dari Mons Vaticanus. Di wilayah tersebut berdiri Basilika St. Petrus, Istana Apostolik, Kapel Sistina, museum, dan berbagai bangunan lainnya.
Kota Vatikan mencakup Lapangan Santo Petrus yang perbatasannya dengan Italia dibatasi dengan garis putih di sepanjang batas alun-alun. Letak astronomis negara Vatikan adalah 41°54′ LU dan 12°27′ BT. Ibukota Vatikan adalah Vatikan.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 5 Lambang negara Vatikan](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/lambang-negara-vatikan.png)
Status
Berdasarkan Perjanjian Lateran, beberapa properti Tahta Suci yang terletak di wilayah Italia, terutama Istana Kepausan Castel Gandolfo dan basilika utama, menikmati status ekstrateritorial yang serupa dengan kedutaan besar. Properti-properti tersebut menyebar di seluruh Italia.
Castel Gandolfo dan basilika utama dipatroli secara internal oleh polisi Negara Kota dan bukan oleh polisi Italia. Menurut Perjanjian Lateran (Art. 3) Lapangan Santo Petrus hingga jalan menuju ke basilika utama biasanya dipatroli oleh polisi Italia.
Tidak ada kontrol paspor untuk pengunjung yang memasuki kota dari wilayah Italia di sekitarnya. Ada akses publik gratis ke Lapangan Santo Petrus dan Basilika. Museum yang termasuk juga Kapel Sistina biasanya dikenakan bea masuk.
Tidak ada akses publik ke kebun tetapi tur berpemandu untuk kelompok kecil dapat diatur ke taman dan penggalian di bawah basilika. Tempat-tempat lain terbuka hanya bagi orang-orang yang memiliki bisnis agar bisa melakukan transaksi di sana.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 6 Pemandangan 360 derajat dari kubah Basilika Santo Petrus, melihat ke Lapangan Santo Petrus di Vatikan (tengah) dan Roma.](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/panorama-kota-vatikan.jpg)
Demografi
Populasi negara ini terdiri dari dua kelompok yakni pendeta yang sebagian besar bekerja dalam dinas Tahta Suci dan Garda Swiss. Negara ini berada di bawah pemerintahan Tahta Suci.
Sebagian besar tenaga kerja negara ini tinggal di luar Vatikan. Kebanyakan dari mereka adalah warga negara Italia, meskipun banyak juga yang dari negara lain. Akibatnya, semua populasi yang tinggal beragama Katolik karena semua wilayah adalah tempat ibadah.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 7 Lapangan Santo Petrus, basilika dan obelisk, dari Piazza Pio XII](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/St_Peter2527s_Square.jpg)
Bahasa
Bahasa resmi negara ini tidak ada, namun Tahta Suci sering menggunakan bahasa Latin untuk versi otoritatif dokumen resminya. Pemerintahan menggunakan bahasa Italia dalam undang-undang dan komunikasi resmi.
Bahasa Italia juga merupakan bahasa sehari-hari yang digunakan oleh sebagian besar populasi yang bekerja.
Dalam Swiss Guard, bahasa Jerman Swiss adalah bahasa yang digunakan untuk memberi perintah tetapi masing-masing prajurit mengambil sumpah setia dalam bahasa ibunya yakni bahasa Jerman, Prancis, Roman, atau Italia.
![Profil & Informasi tentang Negara Vatikan [Lengkap] 8 Obelisk Vatikan](https://semutaspal.com/wp-content/uploads/2021/06/Obelisque_Saint_Peter2527s_square.jpg)
Dapatkan berita terbaru! Ikuti kami di Google News dan dapatkan kabar terupdate langsung di genggaman.
Bagikan ke media sosial:
Konten Terpopuler:
- Bangsa yang Awalnya Tidak Ingin Merdeka
- Pulau Dekat Negara Lain, tapi Bukan Wilayah Negara Itu
- Negara Persemakmuran: Pembahasan Lengkap
- Daftar Negara Anggota ASEAN Lengkap
- Profil PBB: Perserikatan Bangsa-Bangsa
- 10 Negara yang Berbatasan dengan Indonesia
- Profil & Informasi tentang Negara Vietnam [Lengkap]
- Profil & Informasi tentang Negara Kamboja / Cambodia [Lengkap]
- Profil & Informasi tentang Negara Singapura [Lengkap]
- Profil & Informasi tentang Negara Malaysia [Lengkap]
