SemutAspal

Pengertian Report Text dalam Bahasa Inggris

Apa itu report text?
Apa itu report text?

Dalam pelajaran bahasa Inggris, pengertian teks ini memiliki kesamaan seperti descriptive text. Dua jenis tekt itu berfungsi untuk memberikan informasi atau menjelaskan tentang suatu hal. Tapi, keduanya juga memiliki perbedaan dari segi struktur pembuatan kalimatnya.

Pengertian

Apa yang dimaksud report text? Pengertian report text adalah suatu jenis text bahasa Inggris untuk mendeskripsikan detail dari sebuah objek. Teks laporan ini menjelaskan suatu hal dari hasil penelitian, pengamatan, studi maupun observasi dari beragam hal.

Tujuan report text yakni untuk menyampaikan gambaran dari suatu objek secara natural atau apa adanya seperti hasil penelitian penulis.

Struktur Report Text

Setelah mengetahui definisi report text, kini yang perlu diketahui adalah struktur dari report text berikut ini.

1. General Classification

General classification menjadi struktur pertama teks laporan yang menjelaskan tentang informasi umum sesuai hasil penelitian atau pengamatan.

Promo garansi Shopee

Hasil penelitian tersebut bisa berupa flora dan fauna, fenomena alam, serta topik lain yang mendetail. General classification adalah gambaran umum dari suatu topik yang diangkat dalam suatu penelitian.

2. Description

Struktur teks laporan selanjutnya adalah description, atau dapat dipersamakan dengan descriptive text. Fungsi struktur satu ini adalah untuk menjelaskan sesuatu secara mendetail setelah penulis melakukan penelitian.

Pada bagian description sangatlah penting untuk diperhatikan karena harus benar-benar terperinci saat mendeskripsikan suatu objeknya.

Unsur Kebahasaan Report Text

Pada teks laporan terdapat unsur kebahasaan atau language feature. Berikut beberapa unsur kebahasaan dari report text.

  1. Relating verbs atau linking verbs: Am, is, are, seem, look, taste, dll.
  2. General nouns: Kata yang digunakan harus mengacu pada hal umum. Misalnya lion, dog, dan penyebutan hewan lainnya secara spesifik tanpa menyebut my lion, my dog, dkk.
  3. Technical terms: Istilah yang digunakan harus sesuai dengan pembahasan atau topik report text. Contohnya jika membuat teks laporan tentang hewan tentunya harus ada kata atau istilah yang berkaitan dengan hewan.
  4. Introducing group atau general aspect: Penggunaan bahasanya untuk memberitahukan objek atau topik pembahasan secara umum dari penelitian yang dilakukan penulis.
  5. Timeless present tense: Gunakan usur kebahasaan yang memiliki waktu dari suatu kejadian yang terjadi saat ini atau masa sekarang seperti always, often, usually, dll.

Ciri Ciri Report Text

Dalam bahasa Inggris, teks laporan memiliki beberapa ciri khusus yang membedakan dari jenis teks lain. Ciri-ciri report text tersebut membedakannya dari descriptive text. Berikut ciri-ciri teks laporan yang perlu kamu catat.

  1. Topik atau judul yang dimiliki teks laporan sangat umum sehingga pembaca dapat mengenali secara langsung meskipun mereka tidak mempunyai kompetensi terhadap ilmu dari topik teks laporan tersebut
  2. Fakta-fakta yang terdapat pada teks laporan biasanya bersifat ilmiah
  3. Adanya data statistik atau gambar sebagai bukti pendukung atas penelitian dan pengamatan yang dilakukan penulis
  4. Pola kalimat yang digunakan adalah simple present tense
  5. Terdapat unsur kebahasaan yang meliputi kata benda
  6. Unsur kebahasaan yang terdiri dari relative verbs atau linking verbs saling berhubungan dengan kata kerja
  7. Teks laporan merupakan gabungan dari objek satu dengan objek lainnya
  8. Penggunaan when, so, dll dari conditional logical conjunction merupakan ciri yang sangat umum dari teks laporan
  9. Penjelasan dari teks laporan yakni mengenai suatu kelompok dan bukan merupakan satu objek yang berdiri sendiri secara khusus

Itulah pengertian report text beserta ciri-cirinya yang bisa kamu ketahui. Untuk mengembangkan penggunaan teks laporan, kamu harus giat belajar dan mencari tahu banyak hal dalam pembelajaran bahasa Inggris.

Contoh Report Text

Javan rhinoceros

The one-horned rhinoceros is the largest animal on the island of Java, weighing up to 1.5 tons. Javan rhinoceros has a long snout and has large nostrils. His whole body was covered with thick skin that looked almost like a knight’s armor made of metal. This species has four legs with three nails each.


Dapatkan berita terbaru! Ikuti kami di Google News dan dapatkan kabar terupdate langsung di genggaman.

Promo garansi Shopee
Yosua Herbi
Herbi adalah seorang Web Developer asal Jawa Tengah lulusan D-3 Manajemen Informatika. Memiliki pengalaman dan kecintaan di bidang geopolitik, keuangan, pemrograman, digital marketing, dan sosial.